Barru, 3 November 2023 – Bupati Barru Ir.H.Suardi Saleh M.Si menyambut kedatangan tim dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Sulawesi Selatan dalam rangka pemeriksaan kepatuhan belanja daerah. Kedatangan tim ini bertujuan untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan daerah.
Dalam pertemuan yang berlangsung di ruang rapat Bupati Barru lantai V MPP , Bupati Barru menyampaikan komitmennya untuk mendukung proses pemeriksaan yang dilakukan oleh BPK RI. “Kami siap memberikan semua informasi yang diperlukan dan bekerja sama sepenuhnya dengan tim pemeriksa BPK RI.
Tim dari BPK RI juga memberikan apresiasi atas kerjasama yang baik yang diberikan oleh pemerintah daerah Kabupaten Barru. “Kami menghargai keterbukaan dan kerjasama yang telah ditunjukkan oleh pemerintah daerah Barru.
Pemeriksaan kepatuhan belanja daerah ini diharapkan dapat memberikan gambaran yang jelas tentang pengelolaan keuangan daerah Barru. Hasil pemeriksaan ini akan menjadi dasar untuk meningkatkan efisiensi dan akuntabilitas dalam pengelolaan anggaran daerah serta memastikan dana publik benar-benar memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.
Pemeriksaan oleh BPK RI ini merupakan langkah penting dalam menjaga integritas dan kredibilitas pemerintah daerah Barru. Pemerintah daerah dan BPK RI berkomitmen untuk terus bekerja sama dalam mencapai tujuan bersama untuk pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel.